|
J-deite dalam bentuk robot (foto: mashable.com) |
Kalian pasti tahu sosok robot dalam film 'Transformer' yang bisa berubah bentuk menjadi mobil, pesawat atau motor. Sebuah perusahaan asal Jepang berhasil menciptakan sebuah robot Transformer dalam versi kecil yang bisa berubah bentuk.
Brave Robotics, Asratec Corp dan desainer asli Transformer, Takara Tomy, bekerjasama untuk membuat robot tersebut dalam skala yang kecil. Robot yang diberi nama J-deite Quarter itu sepenuhnya berfungsi dan dapat berubah bentuk jadi sebuah mobil seperti halnya dalam film 'Transformer'.
"Tujuan dari proyek J-deite adalah membuat sebuah robot transformable raksasa dengan panjang 5 meter. Itu adalah ukuran yang sama dengan mobil. Sebuah benda dengan ukuran sama yang dapat berubah, berjalan, dan berlari," ujar Kenji Ishida dari Brave Robotics.
|
J-deite dalam bentuk mobil (foto: mashable.com) |
Namun, J-deite hanya memiliki ukuran seperempat dari yang direncanakan, yaitu tinggi mencapai 5 kaki (1,5 meter) dan berat 77 punds (34 kg). Saat dalam beluk mobil, J-deite dapat melaju dengan kecepatan sampai dengan 6 meter per jam.
Pihak pengembang belum berencana untuk membuat robot Transformer dalam ukuran yang besar. Meskipun bisa, robot tersebut tidak akan tersedia untuk publik.
Lihat cuplikan videonya di bawha ini
(YouTube)